Ciri-ciri air sehat karena keberadaan air tanah yang bersih dan sehat menjadi kebutuhan mutlak dari kehidupan kita sehari-hari yang gunakan untuk mencuci, mandi ataupun dalam kegiatan memasak dalam rangka memenuhi kebutuhan hidup kita akan bahan energi dari ragam makanan.
Ciri-Ciri Air Sehat Dan Bersih
Ciri-ciri air sehat penting untuk diketahui sehingga menambah wawasan yang berguna mengenai bagaimana ciri-ciri air bersih mutlak dari sifat-sifat air yang tergolong bersih dan sehat seperti di bawah ini:
- Tidak keruh
Ciri air bersih dan sehat yang utama yakni terlihat tidak keruh, karena air yang tidak mengalami kekeruhan bagus untuk digunakan sehari-hari, baik memasak, mandi, mencuci dan sebagainya. Jika air mengalami kekeruhan maka itu suatu pertanda tidak bagus bahwa sebenarnya air tersebut kemungkinan besar telah terkontaminasi oleh keberadaan zat lain dan sebaiknya ketahui solusi mengatasi air yang kotor.
- Tidak berwarna
Tanda air bersih dan sehat yakni jangan sampai tercampur warna lain yang mencemari air tersebut. Warna air yang terbentuk di dalam air merupakan sebuah tanda hal berbahaya yang jika tetap dikonsumsi atau untuk digunakan dapat berujung sangat merugikan bagi para penggunannya itu sendiri. Air yang telah tercemari oleh zat sisa maupun limbah area pabrik maupun hasil pemotongan hewan yang dibuang begitu saja yang menimbulkan perubahan warna pada air lingkungan.
- Tidak berbau
Untuk jenis-jenis air bersih dan sehat sebaiknya tidak memiliki bau tertentu apalagi yang menyengat dan sangat tidak enak dicium, ketika dilakukan pengujian dengan menggunakan indera penciuman. Terlebih jika air lingkungan tersebut berbau menyerupai bau dari suasana asam maka sudah barang tentulah air tersebut tidak layak untuk digunakan. Jika digunakan untuk mencuci maka akan membuat rusak kain dari pakaian-pakaian kita, maupun jika kita gunakan untuk mandi akan menimbulkan iritasi bagi kulit.
- Jernih
Menilai air yang sehat dan bersih maka syarat mutlaknya ialah air tersebut harus jernih. Penggolongan air yang jernih yakni dalam artian air tidak terkontaminasi oleh zat pengeruh atau perubah warna air alami sebenarnya baik tanah maupun zat bahaya lainnya atau juga tidak tercemar oleh zat pewarna yang tidak sehat dan berbahaya baik dari bahan kimia semisal zat limbah atau juga dari ragam zat biologis yang kemungkinan besar juga mampu berpengaruh pada perubahan warna air dari normal tersebut.
- Berasa tawar
Air yang bersih dan sehat tentu tanpa pencemaran zat bahaya lainnya akan memiliki rasa normal dan cenderung tawar. Tidak terdapat rasa tambahan rasa lain seperti pahit, meninggalkan rasa getir pada indera pengecap, cenderung asin dan seterusnya. Karena hal tersebut tentu akan sangat berbahaya jika dikonsumsi dan dipakai untuk kebutuhan air sehari-hari.
- Derajat keasaman aman
Indikator derajat keasaman yang bagus dalam pengujian air maka air bersih dan sehat layaknya memiliki nilai dalam kisaran 7, angka 6 dan 8. Hal ini menjadi penting lantaran jika air terlalu asam atau bahkan terlalu basa dapat membahayakan bagi siapapun yang menggunakan air tersebut dalam keseharian.
- Bebas bakteri pathogen
Bakteri patogen berhubungan dengan serangkaian jenis mikroba yang masuk ke dalam tubuh maka sangat berpotensi untuk menimbulkan penyakit yang merugikan kesehatan manusia. Salah satu contoh bakteri yakni bernama Eschericia coli yang dapat menimbulkan masalah kesehatan bagi kita mulai dari munculnya gangguan sistem cerna, sakit perut dan keluhan sakit diare.
- Suhu normal
Suhu air bersih dan sehat yang normal tidak boleh terlampau panas maupun dingin. Kisaran suhu normal antara 10-25 OC biasanya digunakan sebagai patokan bagi standar air bersih dan sehat. Suhu air juga erat kaitannya dengan kelestarian lingkungan, kondisi alam yang masih hijau ataupun semakin parahnya efek pemanasan global juga berperan penting dalam menentukan seberapa tingi suhu air lantaran terhubung juga dengan pancaran panas yang bumi.
- Bebas endapan
Mengenai kejernihan air maka tidak akan terlepas pula dengan ada atau tidaknya endapan yang terjadi pada dasar permukaan air tersebut pada bagian paling bawah. Jika kita menemukan air jernih namun ternyata terdapat unsur endapan di bagian bawah air atau wadah, maka air tersebut belum mutlak dikatakan sebagai air bersih dan sehat.
- Bebas zat kimiawi arsenic
Zat kimiawi pencemar air sehingga tidak dapat digolongkan menjadi air golongan bersih dan sehat, maka ternyata ada suatu zat kimiawi yang bernama arsen dan sangta berpotensi untuk mencemari air lingkungan. Zat ini biasa ditemukan untuk mematikan hama yang biasa menyerang pertanian yang berdampak buruh jika sampai tertelan oleh manusia.
Permasalahan Air Jika Digunakan
Menggunakan air yang bermasalah, tentu dapat menimbulkan beberapa efek saat digunakan, berikut beberapa efek penggunaan air yang bermasalah, antara lain:
- Ketika digunakan untuk mandi sabun susah hilang dari kulit sekalipun sudah dibilas berkali-kali.
- Air yang bermasalah dapat menimbulkan iritasi pada kulit.
- Air yang baru keluar jernih namun setelah didiamkan selama 2 hari akan terlihat kuning.
- Ketika air yang rusak di telan, air akan terasa getir di lidah.
- Air yang bermasalah akan tercium rasa yang sangat bau tidak enak, seperti bau selokan atau besi.
Syarat Air Sehat Dan Bersih Layak Konsumsi
Berdasarkan aturan tersebut, air minum layak konsumsi harus memenuhi ketiga syarat air yang sehat dan bersih sebagai berikut:
- Syarat fisik
Syarat ini berkaitan dengan kondisi fisik air yang dapat dikenali oleh pancaindra manusia. Air yang sehat dan layak konsumsi haruslah bening atau jernih, tidak meninggalkan endapan, tidak berbau, tidak berasa (tawar), dan memiliki suhu di bawah suhu udara luar atau suhu ruang, yakni antara 10-25 derajat Celcius.
- Syarat kimiawi
Syarat ini berkaitan dengan derajat keasaman, kandungan mineral, dan bahan-bahan kimia lain di dalam air minum. Air minum yang sehat harus masih mengandung mineral-mineral penting yang dibutuhkan tubuh, di antaranya seng, zat besi, tembaga, mangan, dan klorida, dalam kadar yang ditentukan. Air yang layak konsumsi harus memiliki pH yang netral, yakni sekitar 7 dan mengandung cukup yodium.Air yang beracun atau mengandung logam berat akan berbau menyengat dan berwarna.
- Syarat mikrobiologi
Karena digunakan untuk minum, air harus bebas dari segala macam kuman atau bakteri penyebab penyakit. Utamanya adalah bakteri Escherichia coli dan Salmonella sp, yang kerap menimbulkan sakit perut dan diare. Ada atau tidaknya kuman di dalam air tidak dapat dikenali dari ciri fisiknya dan hanya dapat diketahui melalui uji laboratorium.
Baca Juga: Jenis Pompa Air Berkualitas Tidak Dijamin Dengan Harga Mahal
Manusia memenuhi kebutuhan cairan tubuh dengan minum air. Namun, tidak semua air minum layak konsumsi. Ciri-ciri air sehat menjamin keamanan untuk dikonsumsi, air harus bersih dan memenuhi syarat kualitas air yang sehat, yang digunakan dalam rumah tangga untuk keperluan sehari-hari, seperti mandi, buang hajat, mencuci baju, minum, dan memasak.